TAUSIAH DALAM RANGKA MENYAMBUT HARI RAYA IDUL ADHA 2023/1444 H

Pontianak, 17 Juni 2023 - Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas II Pontianak menggelar tausiah dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Adha 2023/1444 H. Tausiah ini dilaksanakan pada Selasa, 17 Juni 2023, di Aula Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas II Pontianak.


Narasumber tausiah kali ini adalah Ustadz SardiAwan Umar, S.Pd.I., M.Pd.I, yang juga sebagai pengasuh Pondok Tahfizh Qur'an & Sunnah Hisbah Al Mizan. Tema yang diangkat adalah "JANGAN PERNAH BOSAN UNTUK BERBUAT BAIK".


Dalam tausiahnya, Ustadz SardiAwan Umar menyampaikan bahwa berbuat baik adalah hal yang wajib dilakukan oleh setiap umat Islam. Baik kepada sesama manusia, makhluk hidup lainnya, maupun kepada lingkungan.


Ia juga menyampaikan bahwa pentingnya membina hubungan silaturrahmi serta menjauhi perbuatan tercela, sebagai upaya menjadi pribadi ASN yang berkarakter, bermartabat, dan BERAKHLAK.


Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas II Pontianak, Rahmat Subakti, S.KM., MHM, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu upaya Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas II Pontianak untuk meningkatkan pembinaan mental rohani pegawai.


"Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan inspirasi dan motivasi bagi setiap individu ASN untuk terus berbuat baik, menjaga karakter yang baik, dan hidup dengan martabat serta berakhlak mulia," kata Rahmat Subakti, S.KM., MHM.


Ia juga mengimbau kepada seluruh pegawai Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas II Pontianak untuk terus berusaha, terus berkarya, dan jadilah teladan yang baik di lingkungan kita.


"Mari kita jadikan pembinaan mental rohani sebagai bagian tak terpisahkan dalam perjalanan kita sebagai ASN yang berkualitas," kata Rahmat Subakti, S.KM., MHM.


By.  Humas Kakespel  Pontianak
Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas II Pontianak

Alamat Email : kkp.pontianak@kemkes.go.id