KANTOR KESEHATAN PELABUHAN KELAS II PONTIANAK IKUTI SHARING FORUM DISKUSI NATIONAL LOGISTIC ECOSYSTEM (NLE) 2023

Pontianak, 23 November 2023 - Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas II Pontianak yang dihadiri oleh Koordinator Substansi PKSE, Ibu Bibi Zarina, SKM, M.Kes dan Kepala Pos Pelabuhan Laut Dwikora Pontianak, Bapak Harys Tri Laksana, SKM, menghadiri Sharing Forum Diskusi National Logistic Ecosystem (NLE) 2023 yang diselenggarakan oleh Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean B Pontianak.


Acara ini dilaksanakan pada tanggal 16 November 2023 di Ruang Rapat Kantor KPPBC TMP B Pontianak.


Acara dibuka oleh Kepala Kanwil DJBC Kalimantan Bagian Barat, Bapak Imik Eko Putro. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa NLE merupakan suatu ekosistem logistik yang terintegrasi dan terkoordinasi untuk meningkatkan daya saing logistik nasional. Harapannya, melalui kegiatan NLE ini dapat terjalin kolaborasi dan kerja sama yang baik antar stakeholder untuk memajukan ekonomi di Kalimantan Barat.


Pada acara ini, hadir sebagai narasumber Kabid Pengembangan Wilayah dan Sistem Logistik Sekretariat Kabinet RI, Bapak Budi Prayitno, S.H., M.H., Asisten Deputi Infrastruktur dan Pengmbangan Wilayah Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Bapak Supardiono, Analis Kebijakan Ahli Madya pada Deputi Bidang Perniagaan dan Industri Kementerian Bidang Perekonomian, Bapak Ridky Irfan Wirautama, S.Sos., serta Tim NLE Pusat dari Bea Cukai Pusat.


Dalam kegiatan ini, juga disampaikan paparan progres NLE oleh Kepala KSOP Pontianak dan laporan progress implementasi NLE di Pelabuhan Pontianak oleh Kepala KPPBC TMP B Pontianak. Selain itu, juga dilakukan diskusi tanya jawab dengan pelaku usaha pengguna layanan NLE.


Acara ini ditutup dengan foto bersama.

Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan pemahaman dan sinergi antar stakeholder terkait NLE. Dengan demikian, NLE dapat berjalan dengan optimal dan dapat memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi masyarakat.


Beberapa hal yang dibahas dalam kegiatan ini antara lain:


KKP Kelas II Pontianak sebagai salah satu stakeholder dalam NLE, akan terus mendukung dan berkontribusi dalam implementasi NLE di Pelabuhan Pontianak. KKP Kelas II Pontianak akan terus berkoordinasi dan bekerja sama dengan instansi terkait lainnya untuk mewujudkan implementasi NLE yang optimal.



Oleh Humas Kakespel Pontianak
Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas II Pontianak

Alamat Email : kkp.pontianak@kemkes.go.id