BALAI KEKARANTINAAN KESEHATAN KELAS I PONTIANAK MANTAPKAN KINERJA DI TAHUN 2024

Pontianak, 2 Februari 2024 – Balai Kekarantinaan Kesehatan Kelas I Pontianak (BKK Pontianak) melaksanakan kegiatan Penyusunan Perencanaan Kinerja Tahun 2024 pada hari Kamis, 1 Februari 2024 di Aula BKK Pontianak. Kegiatan ini menindaklanjuti surat Sekretaris Jenderal Kementerian Kesehatan Nomor : KP.02.04/A/645/2024 tanggal 27 Januari 2024 tentang Penugasan Direktif Pimpinan pada Perencanaan Kinerja Pegawai Tahun 2024.


Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala BKK Pontianak, dr. Mokhamad Zainul Mukhorobin, M.M.R.S. Adapun pemateri dalam kegiatan ini adalah Dewi Purnama Sari, S.KM selaku Analis Kepegawaian Ahli Muda. Seluruh pegawai BKK Pontianak antusias mengikuti kegiatan ini dengan semangat untuk meningkatkan kinerja dan mencapai target di tahun 2024.


Tujuan Penyusunan Perencanaan Kinerja Tahun 2024

Penyusunan Perencanaan Kinerja Tahun 2024 ini bertujuan untuk:


Harapan

Diharapkan dengan penyusunan perencanaan kinerja yang matang, BKK Pontianak dapat meningkatkan kinerjanya dalam melaksanakan tugas dan fungsinya di bidang kesehatan, lingkungan, dan pengendalian penyakit di wilayah Kalimantan Barat.


Humas BKK Pontianak
Balai Kekarantinaan Kesehatan Kelas I Pontianak

Alamat Email : balaikarkespontianak@kemkes.go.id

No. Telp. : 0561 6729032